Cinta, Ambisi, dan Kebohongan dalam '"Miss. Ripley'"

Hancinema

          Kebohongan mendominasi layar kaca. Gong A Jeong di "Lie to Me" yang memalsukan tentang penikahannya demi harga dirinya. Sementara Lee Seo Yeong memalsukan tentang usianya demi sebuah pekerjaan di "Baby-faced Beauty"

          Kebohongan lain dipaparkan dalam sebuah drama yang dibintangi oleh Lee Da Hae dalam "Miss Ripley". Dalam drama ini Lee Da Hae berperan sebagai Jang Mi Ri.

           Jang Mi Ri dibesarkan di panti asuhan sebelum diadopsi oleh sebuah keluarga di Jepang. Di sana dia mengalami hidup yang keras, begitu pun ketika kembali ke Korea. Jang Mi Ri yang hanya lulusan SMA sangat kesulitan mendapatkan pekerjaan, bahkan dia pernah mengalami pelecehan seksual dalam suatu wawancara kerja.

         Rintangan hidup mampu dilewati. Jang Mi Ri berhasil menjadi salah satu pekerja di hotel kelas satu. Keberhasilan ini diperoleh setelah dia memalsukan latar pendidikannya. Dia membuat keterangan bahwa dirinya adalah lulusan University of Tokyo.

         Dalam perjalanan mencapai tingkat sosial yang lebih tinggi, Jang Mi Ri mendapatkan keuntungan dari dua pria yang memang jatuh hati padanya, yaitu Jang Myeong Hoon (diperankan oleh Kim Seung Woo) dan Song Yoo Hyeon (diperankan oleh Micky Yoochun).

         Di sisi lain, ternyata Moon Hee Joo (diperankan oleh Kang Hye Jeong) juga bekerja ditempat yang sama. Moon Hee Joo adalah teman panti asuhan di mana Jang Mi Ri juga dibesarkan. Bisa dibayangkan, kekhawatiran apa yang dihadapi Jang Mi Ri dengan adanya kenyataan tersebut? Apakah kebohongan demi kebohongan yang dia ciptakan akan berakhir dalam waktu singkat?


        "Miss Ripley" diangkat dari kisah nyata seorang publik figure yang meciptakan kebohongan-kebohongan tentang dirinya demi mencapai ambisi pribadinya.


Trailer "Miss Ripley"

No comments:

Post a Comment